PSN ESTAFET MIFEE, KEBERLANGSUNGAN ATAU KEPUNAHAN ?
S udah beberapa tahun terakhir sejak masyarakat adat bergejolak dan meminta keadilan terhadap kehilangan jati diri dan tempat mata pencaharian mereka akibat dari pada pembangunan dan investasi. Apa yang mereka perjuangkan ialah sesuatu yang akan punah, bukan hanya alam tapi adat istiadat yang terbawa didalam hutan tersebut. Hal yang jarang dilihat dan diuraikan lebih mendalam adalah dimensi kehilangan masyarakat adat/lokal/tempatan dari suku dan marga di pulau Papua bukan semata tanah dan hutan. Tapi jauh lebih kompleks dan berlapis-lapis. Seperti hilangnya, sistem nilai, tradisi, ritual, bahasa, wilayah sakral, sesembahan, identitas, “agama” lokal, pengetahuan, kearifan, dan bahkan peradaban mereka secara menyeluruh. Inilah sebab, hubungan masyarakat adat/lokal/tempatan di tanah Papua dengan tanah dan alam mereka juga kompleks dan berlapis, dari soal sosial-budaya, ekonomi, politik, ekologi, dan religio magic ( Greenpeace, 2020 ). Apa itu Pembangunan ? Pembangunan merupakan kegia...